Kepala BNN Banten Dan Camat Pinang Kaonang Sepakat Membentengi Masyarakat Dari Bahaya Narkoba
MediaRepublikan.com, Kota Tangerang – Kepala BNN Banten, Brigjen Pol Hendri Marpaung bersama Kepala BNN Kota Tangerang AKBP Ikhlas Gunawan dalam kunjungannya ke lingkungan Pinang Eksotis mengkampanyekan perang terhadap narkotika yang disampaikan melalui mural War on Drugs yang menghiasi dinding di kanan kiri Jalan Muh Cup Kelurahan Pinang Kota Tangerang
Bersama Kepala BNN Kota Tangerang AKBP Ikhlas Gunawan dalam lawatannya di terima Camat Pinang Kaonang, Sekretaris Kelurahan Pinang Nahrawi dan tokoh pemuda Pinang, Jigo, Rabu 3 Maret 2021.
Dijelaskan Kepala BNN Banten, berdasarkan Instruksi Presiden Nomor 2 Tahun 2020 terkait dengan pencegahan pemberantasan penyalahgunaan peredaran gelap narkotika dan obat-obatan, dalam Inpres tersebut diperintahkan seluruh kementerian dan lembaga melakukan aksi nasional untuk pencegahan pemberantasan penyalagunaan dan peredaran narkotika.
“Saat ini Indonesia sudah dalam darurat narkotika. Sangat mengkhawatirkan (pengguna narkotika) di atas ambang 3,5 juta. Minimal orang meninggal perhari karena narkotika itu 50 sampai 60,” jelas Kepala BNN Provinsi Banten, Brigjen Pol Hendri Marpaung
Saat mengunjungi lingkungan Pinang Eksotik di Kelurahan Pinang Kecamatan Pinang Kota Tangerang, Hendri Marpaung mengatakan “Di sini ada mural yang menyampaikan pesan perang terhadap narkotika, War on Drugs. diketahui bahwa Narkotika salah satu ancaman keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
“Kepada seluruh stakeholder, masyarakat dan pemangku kepentingan untuk menyatakan perang terhadap narkotika, war on drugs,” tegas Kepala BNN Provinsi Banten.
Sambungnya, Salah satu aksi nasional untuk memerangi narkotika, adalah di tiap wilayah kelurahan maupun desa dengan Dibentuknya Kampung Bersinar (bersih narkotika dan obat-obatan) agar para pelaku sindikat narkoba tidak memiliki tempat beredar di wilayah kampung tersebut.
Terkait Kampung Bersinar yang disinergikan dengan Kampung Tangguh di dalamnya untuk menangkal ancaman gangguah hambatan dan tantangan (AGHT).
“Kepala BNN Republik Indonesia Bapak Komisaris Jenderal Petrus Reinhard Golose menyatakan war on drugs. Saya sebagai Kepala BNN Provinsi Banten mengibarkan bendera dan menabuh genderang perang terhadap narkotika dan obat-obatan,” tegas Brigjen Pol Hendri Marpaung.
Kepala BNN Kota Tangerang menambahkan melaksanakan arahan pimpinan, pihaknya bersama pemuda di Pinang Eksotis akan mewujudkan Kampung Bersinar. Dalam waktu dekat, Kampung Bersinar akan dicanangkan di wilayah Kota Tangerang.
“Nanti kita akan ada pelatihan-pelatihan. Kampung Bersinar ini tidak hanya kampanye anti narkotika, tetapi juga ada pembekalan keterampilan bagi warga. Prosesnya terus berlanjut, nanti ada ketahanan keluarga. Narkoba ini akan kita perangi bersama-sama,” ujar Kepala BNN Kota Tangerang Ichlas Gunawan.
Camat Pinang Kaonang menyampaikan terima kasih kepada Kepala BNN Provinsi Banten Brigjen Pol Hendri Marpaung dan Kepala BNN Kota Tangerang AKBP Ichlas Gunawan yang telah berkenan berkunjung ke wilayah Kecamatan Pinang. Dikatakan Kaonang, di Pinang akan dibuat cikal bakal Kampung Bersinar yang mengajak masyarakat untuk tidak terlibat narkoba dan obat-obatan.
“Kalau masyarakatnya ga mau beli, ga mau konsumsi, selesai sudah. Itu yang menjadi target kita agar masyarakat memusuhi narkoba. Kita perangi narkoba,” beber Camat Pinang Kaonang.
Mengenai wacana Kampung Tangguh yang dikolaborasikan dengan Kampung Bersinar, Camat Pinang Kaonang menegaskan gagasan itu sangat baik untuk membentengi masyarakat dari bahaya narkotika.
@yah..