Presiden Joko Widodo Pecat Pejabat Tinggi PT Pertamina (Persero) Yang Mengutamakan Impor Dari Pada Produksi Dalam Negeri
MediaRepublikan.com, Nasional – Pejabat tinggi PT Pertamina (Persero) yang dikabarkan dipecat langsung oleh Presiden Joko Widodo(Jokowi). Pemecatan terkait persoalan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN).
Kabar itu pertama kali diungkap oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan. Dia juga sempat menyebut Pertamina ngawur karena masih saja impor pipa yang sebenarnya sudah bisa diproduksi di dalam negeri. Padahal pemerintah sedang mendorong kenaikan TKDN untuk menekan impor dan menjaga neraca perdagangan.
“Pertamina itu ngawur-nya minta ampun. Masih impor pipa, padahal sudah bisa dibuat di Indonesia. Bagaimana itu? Ada pejabat tinggi Pertamina kemarin itu dipecat presiden langsung,” ungkap Luhut dalam Rakernas Penguatan Ekosistem Inovasi Teknologi BPPT 2021 yang disiarkan di YouTube, Selasa (9/3/2021).
Sebelum dibongkar Luhut, Jokowi memang sempat menyinggung proyek pemerintah dan proyek BUMN yang masih menggunakan bahan-bahan impor. Menurutnya, saat ini masih banyak proyek pemerintah dan BUMN yang menggunakan pipa dari luar negeri di saat Indonesia sudah memiliki produsen pipa.
“Komponen dalam negeri ini harus terus. Jangan sampai proyek-proyek pemerintah, proyek BUMN masih memakai barang-barang impor. Kalau itu bisa dikunci itu bisa menaikkan permintaan dalam negeri yang tidak kecil, gede banget,” tuturnya dalam Peresmian Pembukaan Rapat Kerja Nasional XVII HIPMI 2021 di Istana Bogor, Jumat (5/3/2021) lalu.
Saat ditanya siapa saja pejabat yang baru dipecat dalam waktu dekat, dia malah meminta untuk tanyakan langsung ke Direktur Utama (Dirut) Pertamina yang saat ini dijabat Nicke Widyawati.
Mr@yah..